Latest News
Cara Mengatur AutoFormat Microsoft Word 2013

Cara Mengatur AutoFormat Microsoft Word 2013

Tahap Belajar Komputer - Mengatur AutoFormat Microsoft Word 2013. Berikut ini Tahap Belajar Komputer akan membahas Tutorial Office 2013 dan yang akan dibahas kali ini adalah Microsoft Word 2013, lantas apa yang akan di bahas pada Microsoft Word 2013? Saya akan membahas cara mengatur Opsi AutoFormat Microsoft Word 2013.

Sebenarnya apa sih fungsi dari AutoFormat Microsoft Word 2013? Fungsi dari AutoFormat Microsoft Word 2013 ialah memiliki kemampuan untuk mengaplikasikan beberapa format ke dalam teks Anda secara otomatis. Anda mungkin merasakan manfaat tersebut. Namun, jika Anda tidak memahami mengapa bisa berubah, dan bagaimana mengaturnya dan mengembalikannya, itu malah akan menjadikan frustasi dan dokumen Anda bisa menjadi berantakan tidak karuan.
Berikut ini adalah Cara Mengatur Opsi AutoFormat Microsoft Word 2013, buat anda yang kurang memahami apa yang saya jelaskan berikut ini anda tidak usah kawatir karena panduan berikut ini berisi gambar yang dapat anda pelajari dengan jelas.

Mengenali opsi AutoFormat As You Type: 

1. Klik File untuk menuju ke Backstage View, lalu klik Options. 
2. Klik Proofing, lalu klik AutoCorrect Options.


3. Klik tab AutoFormat As You Type. 
4. Opsi pada bagian Replace As You Type mengatur penggantian untuk karakter yang spesifik (seperti tanda-kutip dan bilangan pecahan) dan pemformatan karakter (seperti alamat website). 
5. Opsi pada bagian Apply As You Type mengubah style paragraf teks sesuai dengan apa yang Anda ketikkan. Opsi ini bisa menyebabkan perubahan yang tidak diinginkan dan mungkin lebih mengganggu dan tidak bermanfaat. Anda bisa mengosongi check box ini. 
6. Anda harus mengosongkan opsi di bagian Automatically As You Type karena bisa menyebabkan perubahan yang tidak diinginkan pada dokumen Anda. 


Cara melakukan AutoFormat secara manual: 

1. Klik File untuk menampilkan Backstage View, lalu klik Options. 
2. Klik Proofing, lalu klik AutoCorrect Options. 



3. Klik tab AutoCorrect, lalu atur opsi seperti yang Anda inginkan. 
4. Klik OK. 
5. Tekan [CTRL + ALT + K] untuk mengakses perintah AutoFormat Now. 



Bagaimana sobat? Mudah bukan Cara Mengatur Opsi AutoFormat Microsoft Word 2013? Semoga Tutorial Office 2013 diatas dapat bermanfaat untuk anda semua.

1 Response to "Cara Mengatur AutoFormat Microsoft Word 2013"

Ketentuan berkomentar ;

* Dilarang menautkan link aktif maupun mempastekan link mati, karena komentar yang disertai promosi URL tidak akan pernah tampilkan

* Dilarang berkomentar yang Di Luar Topik (OOT), promosi, dan komentar-komentar yang anda tidak suka jika hal itu terjadi di blog anda sendiri, karena komentar seperti itu tidak akan pernah ditampilkan